Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Daftar Telegram Web Sendiri, Mudah Kok!

Pada awal kehadiran ponsel, salah satu cara berkomunikasi dengan tulisan adalah melalui SMS atau (Short Message Servise). Sesuai namanya, aplikasi ini memberikan layanan berkirim pesan via teks kepada sesama pengguna ponsel. 

Beberapa tahun kemudian, mucullah berbagai aplikasi berkirim pesan via teks sesuai dengan perkembangan teknologi yang pesat. Mungkin beberapa dari anda yang ingat dengan Blackberry Messenger, Line, Whatsapp dan sebagainya.

Dari ketiga contoh yang sudah kami sebutkan diatas, Whatsapplah yang memiliki jumlah pengguna terbanyak. Selain karena populer karena sudah satu manajen dengan Facebook dan Instagram, Whatsapp banyak digunakan karena tampilan antarmukany yang sederhana. Sehingga remaja hingga orang tuapun nyaman menggunakannya.

Whatsapp kini sudah memiliki kompetitor yang cukup tangguh. Buat kalian yang belum tahu, rival dari Whatsapp ini bernama Telegram. Pencipta Telegram, yaitu Pavel Durov mengklain bahwa aplikasi berkirim pesan buatannya lebih baik dari Whatsapp dari segi keamanan.

Telegram Channel

Jadi, seberapa banyak dari kalian yang sudah menggunakan Telegram? Mungkin salah satu hal yang cukup membuat para penggunanya nyaman adalah fitur Teleggram Channel. Dimana fitur ini adalah fitur khusus yang dibuat seperti grup Whatsapp tetapi penggunanya dapat mengakses pesan sebelumnya tanpa perlu menyimpan filenya di memori internal karena sudah tersimpan di server Telegram.

Cara Daftar Telegram Web Sendiri

Sebelum kami beritahukan cara daftar telegram web, sebaiknya anda terlebih dahulu mempersiapkan nomor handphone yang akan digunakan sebagai syarat aktivasi Telegram. Anda bisa menggunakan nomor baru atau menggunakan nomor kedua hp anda yang sudah ada.

Langkah Daftar Telegram Web

Cara Daftar Telegram Web Sendiri, Mudah Kok!
Cara Daftar Telegram Web Sendiri, Mudah Kok!


Cara daftar Telegram web diawali dengan langkah berikut ini:
  1. Cari Aplikasi Telegram di Play Store untuk anda pengguna Android. Jika anda pengguna iOS, maka anda bisa mencarinya di App Store.
  2. Setelah aplikasi Telegram anda temukan pilih unduh atau download agar aplikasi tersebut terpasang di smartphone anda.
  3. Jika proses pemasangan aplikasi telah selesai, langsung pilih menu "Start Messaging".
  4. Jika sudah, geser layar hingga menemukan tulisan daftar atau pendaftaran.
  5. Kemudian, masukkan nomor ponsel aktif yang sudah dipersiapkan sebelumnya.
  6. Setelah itu tunggu kode verifikasi yang akan diterima melalui SMS jangan lupa memasukkan kode verifikasi tersebut.
  7. Buka alamat web.telegram.org di browser PC atau laptop anda.
  8. Buka aplikasi Telegram yang ada di hp.
  9. Masuk ke Pengaturan Telegram, kemudian pilih Perangkat dan pilih scan QR.
  10. Arahkan kamera ke gambar kode QR dan anda otomatis bisa mengirim pesan melalui telegram web.
  11. Langkah daftar telegram web telah selesai. 


Dengan demikian anda sudah bisa chat, kirim foto dan video dari telegram web. Apabila anda sedang ada keperluan lain yang mendesak sedangkan harus berkirim pesan dari Telegram, maka Telegram web adalah solusinya.

Cara Daftar Telegram Web Sendiri telah selasai kami bagikan langkahnya. Apakah anda lebih suka menggunakan Telegram Web atau Telegram Aplikasi? Tentunya tergantung kebutuhan masing - masing ya. Terima Kasih telah membaca artikel ini.

ADM Techno Holic

Posting Komentar untuk "Cara Daftar Telegram Web Sendiri, Mudah Kok!"