Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Smartphone Xiaomi Yang Tidak Menerima Update MIUI Lagi

Pemberhentian Update MIUI Pada Beberapa Smartphone Xiaomi

xiaomiintro


Perkembangan teknologi smartphone benar benar tidak terbendung lagi. Hal itu terlihat dengan banyaknya smartphone yang dirilis hampir setiap bulan oleh beberapa produsen smartphone baik diluar negeri maupun dalam negeri. Perkembangan tersebut diikuti oleh perkembangan "desain antarmuka (User Interface Design)" dimana setiap produsen smartphone terus memberikan dukungan User Interface secara bertahap disertai dengan fitur fitur terbaru sesuai tren smartphone saat ini. 

Beberapa produsen smartphone semacam Apple, Samsung, dll adalah beberapa perusahaan smartphone yang selalu setia memberikan update Software kepada smartphone milik mereka. Demi memberikan pengalaman menggunakan smartphone yang lebih baik tentunya ada beberapa konsekuensi yang harus diambil yakni ada beberapa tipe smartphone yang tidak akan diberikan update.

Beberapa watu Sebelumnya Xiaomi telah memberikan pernyataan bahwa seri Redmi menjadi sub brand independen dibawah Xiaomi dan akan berfokus hanya memproduksi smartphone murah, sebaliknya Xiaomi dengan seri MI nya akan fokus memproduksi smartphone High End saja.

Redmi beberapa bulan lalu telah memberikan pernyataan bahwa akan menghentikan update MIUI kepada "MI Max" dan "MI Max Prime" dan sepertinya penghentian update ini akan meluas kebeberapa seri smartphone Redmi yang lain. 

Dikutip dari Fonearena, Redmi telah memutuskan untuk menghentikan pengembangan ROM MIUI Beta sehingga berdampak langsung kepada Redmi 3S, Redmi 4 series, Redmi Note 4 dan Redmi 4A. Dengan keputusan tersebut, smartphone Redmi ini tidak akan menerima pembaruan MIUI Global Beta ROM. Dikarenakan beberapa smartphone yang telah disebutkan tadi tidak akan mendapatkan update MIUI, maka smartphone tersebut masih terdapat padahal pada update MIUI terbaru yaitu MIUI 11 Xiaomi akan meghilangkan iklan yang mengganggu di MIUI. 

Berikut ini beberapa smartphone Redmi yang tidak akan mendapatkan update MIUI terbaru:
  • Redmi Note 4
  • Redmi 3S
  • Redmi 3X
  • Redmi 4 series
  • Redmi 4A
  • Redmi Note 3 Special Edition
  • Redmi Pro
Akhir kata bagi beberapa user Redmi tentu keputusan ini sangatlah menyedihkan karena sudah pasti tidak akan menerima update MIUI lagi, tetapi jika ingin merasakan MIUI terbaru dapat menggunakan "Custom ROM" atau pindah ke smartphone Redmi yang terbaru. 



ADM Techno Holic

Posting Komentar untuk "Daftar Smartphone Xiaomi Yang Tidak Menerima Update MIUI Lagi"