Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Masih Pakai Headset? Coba TWS Yuk

Bagi anda yang bekerja dengan komputer atau PC, entah sebagai karyawan atau penulis atau jenis pekerjaan lain, pasti akan merasa cepat jenuh jika melakukan sesuatu tanpa mood booster. Bagi setiap orang mencari mood booster bisa bermacam macam ya. Ada yang mood boosternya ngopi, nyemil, tetapi ada juga yang mood boosternya mendengarkan musik. Musik memang adalah hal banyak disukai orang. Biasanya orang orang juga mendengarkan musik berdasarkan genre atau alirannya. Ada yang suka musik pop, kpop, rock, tradisional, ataupun jazz. Dengan mendengarkan musik kesukaan inilah, biasanya kita yang mood boosternya mendengarkan lagu pasti akan semangat bekerjanya.

xiaomiintro earbud tws


Mendengarkan lagu tidak cukup rasanya jika hanya mendengarkan dari handphone saja. Hal ini dikarenakan kebanyakan dari kita mempunyai handphone dengan speaker mono. Sehingga kualitas lagu mungkin agak terdengar kurang di telinga kita. Tetapi, meskipun ada yang punya handphone dengan keistimewaan speaker stereo, saya yakin masih ingin mendengarkan detail dari lagu favorit anda. Iya enggak? Ngaku aja deh. Hehe.. Bagi beberapa orang, termasuk saya sendiripun sangat suka mendengarkan detail daripada lagu itu sendiri. Contohnya, saya adalah tipe orang yang sangat menyukai elemen instrumen yang mempunyai karakteristik suara rendah. Atau yang lebih umum, orang menyebutnya adalah jenis suara Low atau Bass. 

Jika kita hanya mendengarkan lagu hanya dari speaker handphone saja, apalagi speaker handphone saya hanya berkapasitas mono saja maka pasti saya merasa kurang puas. Apalagi penyedia musik online seperti Spotifu, Joox, dll banyak sekali playlist Lounge yang keren. Maka dari itu biasanya kita membutuhkan alat bantu yang namanya headset bukan? Dengan bantuan headset ini, kita akan menikmati detail dari sebuah lagu dengan baik. Tentunya ya headset yang kita pakai juga harus berkualitas ya teman teman. Jika mendengarkan lagu favorit kita dengan headset yang berkualitas mood kita akan semakin bagus dan dijamian bekerjapun akan semakin fokus.

Pengertian

Jika saat ini headset masih menjadi pilihan utama anda dalam mendengarkan musik, mungkin saya sarankan sebaiknya anda mencoba TWS. Apa itu TWS? TWS adalah singkatan dari "True Wireles Stereo". Dari segi namanya saja sepertinya anda menduga ini adalah sesuatu yang tidak memerlukan kabel. Yap! And benar!. Jadi ini TWS sebenarnya adalah sebuah headset tapi tanpa kabel. Terus apa bedanya sama headset bluetooth dong? Perbedaannya terletak di bentuknya saja, TWS ini berbentuk seperti Airpod seperti yang dipunyai Apple. 

Kelebihan

TWS umumnya berukuran kecil. Dikarenakan ukurannya yang kecil inilah TWS sangat enak dibawa kemana mana. Ketika anda sedang dijalan, berolah raga, dimanapun anda bisa mendengarkan musik dengan nyaman dan berkualitas stereo. Kelebihan lain dari TWS adalah anda tidak perlu repot menggulung kabel dengan sangat rapi ketika menggunakannya. Karena TWS ini tidak punya kabel, maka anda tidak perlu khawatir putus kabelnya. Jika anda sudah selesai memakainya, ya tinggal masukkan ke kotaknya. Oh ya guys, kotak yang digunakan sebagai tempat menyimpan TWS ini juga mempunyai fungsi sebagai charger TWS itu sendiri ya. Jadi kalau sudah selesai pakai, tinggal charge aja lagi. Simpel Bukan? 

TWS ini menggunakan koneksi bluetooth, jadi anda tetap bisa melakukan aktivitas lain seperti berolah raga, aktivitas dirumah. Jangkauan dari bluetoothnya bisa sampai 10 meter, jadi anda bisa menyiram bunga sekalipun yang penting handphone, kompter, atau laptop anda posisinya tidak lebih jauh dari 10 meter dengan TWS yang anda pakai.

TWS Xiaomi

Awal kemunculan TWS ini, tentu saja harganya cukup mahal ya teman teman, maklum namanya juga teknologi baru ya. Tetapi jika kalian mencari TWS berkualitas dengan harga yang murah, tentu Xiaomi punya. Xiaomi gituloh, kualitas barangnya bisa bersaing tetapi harga enggak mahal mahal amat kan ya. Jika kalian ingin membeli TWS, silakan dipertimbangkan untuk membeli MI Air Dots. Harganya mulai 250 keatas ya guys, jadi jangan ketinggalan sama teman teman kalian ya.

Buat kalian yang sudah punya TWS, mungkin bisa dituliskan dikolom komentar kelebihan atau malah kekurangan memakai TWS ya teman teman. Siapa tau bisa berbagi informasi dengan teman teman yang sedang mempertimbangkan untuk membeli TWS. Terima Kasih. GBU!
ADM Techno Holic

Posting Komentar untuk "Masih Pakai Headset? Coba TWS Yuk"