Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Terbaru Dan Mudah Login Mi Cloud Dengan Email

Cara terbaru dan mudah login mi cloud dengan email saja - Adakah dari antara teman teman yang mengerti istilah "Cloud"? Saya kira mungkin beberapa dari kalian yang sudah tahu dan memahami apa itu arti Cloud. Istilah Cloud sendiri erat kaitannya dengan Cloud Computing yang jika diartikan adalah ke dalam Bahasa Indonesia adalah Komputasi awan.

Mungkin jika bisa kami berikan pengertian, sederhananya Cloud Computing adalah pemanfaatan kegiatan komputasi yang bisa disimpan dan dilakukan secara online. Dengan kata lain kita bisa mengakses file seperti musik, video, foto dan melakukan perubahan terhadapnya secara online dengan dukungan internet saja. 

Jika kita membicarakan dunia teknologi, khususnya Cloud Computing, maka contoh sederhana yang mungkin bisa kita temukan adalah "Google Drive". Google Drive adalah contoh yang lengkap dan tepat bagaimana sebuah Cloud Computing berjalan. Dengan Google Drive, kita bisa menyimpan file apapun di sana. Dan yang paling penting kita masih bisa membuka file tersebut dengan hp, tab, komputer atau laptop.

Sedangkan jika kita berbicara pada bidang smartphone, istilah Cloud pertama kali digunakan pada sebuah perusahaan asal Amerika yang merupakan produsen produsen barang teknologi terkenal, yaitu Apple. Apple adalah sebuah perusahaan yang memanfaatkan teknologi komputasi awan dengan sistem iCloudnya di Sistem Operasi iOS.

Lalu bagaimana dengan Xiaomi? Apakah Xiaomi juga mempunyai Cloud Computing seperti halnya Apple dengan iOSnya dan Google dengan Google Drivenya? Tentu saja punya. Xiaomi juga mempunyai layanan komputasi awan yang biasa disebut dengan Mi Cloud, dengan membuat akun dan kemudian login Mi Cloud, maka kita bisa melakukan aktivitas seperti di iOS atau Google Drive.

Cara terbaru dan mudah login mi cloud dengan email

Untuk dapat menggunakan fasilitas yang ada pada Mi Cloud, maka tentu kita harus Login Mi Cloud dulu. Nah bagi kalian yang sudah memiliki akun Mi Cloud, kalian hanya perlu memasukkan Username dan Password Mi Cloud kalian dan kalian bisa menggunakan semua fasilitas yang sudah disediakan oleh Mi Cloud. 

Nah, tetapi bagi kalian yang belum mempunyai akun Mi Cloud, maka kalian harus mendaftar dahulu. Ada beberapa cara unutk mendaftar Mi Cloud, tetapi yang akan kami bahasa adalah mendaftar dan Login Mi Cloud dengan menggunakan email saja. Berikut ini langkah langkahnya:

1. Buka Browser yang ada pada komputer / Laptop / Smartphone anda. Jika sudah, ketikkan alamat https://i.mi.com pada Address Bar browser anda, kemudian klik sampai di layar anda sampai muncul halaman seperti gambar di bawah ini.

login mi cloud dengan email
Tampilan login mi cloud

  

2. Jika tampilan layar anda sudah seperti pada gambar diatas, klik tulisan "Sign in with Mi Account" seperti yang sudah kami tandai pada gambari di bawah ini.

login mi cloud dengan email 02
Sign in with Mi Account / Login Mi Cloud

 3. Setelah anda klik Sign in With Mi Account, maka anda akan dibawa menuju tampilan seperti yang di bawah ini. Jika anda belum memiliki akun Mi Account atau Mi Cloud, maka anda diharuskan untuk klik pilihan "Create Account" / "Buat Akun". 

login mi cloud dengan email 03



4. Isikan dahulu Region anda, sebagai contoh saya mengisi region Indonesia. Setelah mengisi kolom region, langkah selanjutnya adalah anda harus mengisi kolom email. Anda tinggal isi kolom email sesuai dengan email yang anda miliki. Anda bisa melihat contohnya seperti gambar di bawah ini.

login mi cloud dengan email 04

5. Isikan juga password yang nanti digunakan agar anda bisa login ke mi cloud anda sendiri. Pada tahap ini anda juga diingatkan bahwa email [email protected] akan digunakan sebagai informasi utama login mi cloud. Jika nama email dan password sudah benar klik "Submit". Jika sudah benar, maka anda masuk ke email anda dan mengonfirmasi akun anda dengan klik link yang diberikan Mi Cloud.






6. Jika anda sudah mengonfirmasi link yang diberikan Mi Cloud, maka anda hanya Login Mi Cloud dengan cara memasukkan email dan password yang sudah anda buat. Jika sudah benar, maka inilah tampilan pertama dari akun Mi Cloud anda.

Di sinilah anda bisa mengakses kontak, pesan, foto dan video, catatan hp anda asalkan hp anda sudah tersinkron dengan Mi Cloud / Mi Account. 

login mi cloud dengan email 06



7. Jika anda sudah selesai melakukan pengeditan pada file anda, anda bisa keluar dari Mi Cloud anda dengan klik gambar Profil, kemudian pilih menu "Keluar" seperti yang kami tampilkan pada gambar di bawah ini.

login mi cloud dengan email 07
Sign Out Mi Cloud

Demikianlah cara terbaru dan mudah login mi cloud dengan email yang bisa kami bagikan, kami harap artikel ini bisa berguna bagi anda yang ingin menggunakan fasilitas Mi Cloud yang disediakan oleh Xiaomi. Terima Kasih. 

ADM Techno Holic

Posting Komentar untuk "Cara Terbaru Dan Mudah Login Mi Cloud Dengan Email"