Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bocoran Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra

Bocoran Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra - Apa yang bisa kalian bayangkan apabila membayangkan sesuatu dari kata "Ultra"? Tentunya adalah sesuatu yang serba "Ter", Terbaik, Terkeren, Terbesar dan lain sebagainya. Intinya adalah semua ukuran yang lebih besar dari ukuran normal.

Nah, jika kita berbicara smartphone, atau ponsel dengan embel embel Ultra, tentunya yang kita bahas sudah bukan lagi smartphone dengan kategori High End, Mid End atau Low End. Ya, ponsel yang punya embel embel dibelakangnya dengan serba "Ter", sudah pasti ponsel Flagship.

Dari semua ponsel Flagship yang telah Xiaomi rilis, seperti yang sudah pernah kami sebutkan pada artikel sebelumnya, kami sangat puas dan memfavoritkan Xiaomi Mi 10 Ultra. Flagship 2020 Xiaomi ini kami rasa benar benar mewakili bagaimana identitas sebuah HP kelas atas.

Bocoran Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra
Bocoran Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra



Nah, berbicara mengenai adik dari Xiaomi Mi 10 Ultra, rasanya harapan tinggi otomatis akan kita berikan kepadanya. Mengingat Mi 10 Ultra merupakan HP terbaik Xiaomi untuk seri Mi, baik dari segi harga maupun kualitas dan spesifikasinya.

Nah, jika anda ada yang belum paham mengenai "Adik" dari Mi 10 Ultra, maka kami beritahu saja bahwa yang dimaksud adalah Xiaomi Mi 11 Ultra yang seharusnya diperkenalkan secara resmi oleh pihak Xiaomi pada tahun 2021 ini.

Nah, berhubung belum ada perkenalan secara resmi oleh Xiaomi mengenai HP kelas atasnya tersebut, maka akan sangat wajar beredar bocoran gambar mengenai ponsel tersebut. Mengapa kami bilang wajar? Karena biasanya bocoran sebuah smartphone akan terlebih dahulu beredar sebelum launching secara resmi.

Adalah seorang Youtuber yang berasalah dari Filipina dengan Kanal Youtube Bernama "Tech Buff PH". Rupanya ia adalah orang pertama yang membocorkan kepada publik mengenai rupa dari Mi 11 Ultra. Setelah beberapa jam, video mengenai HP tersebut sudah dihapus.

Bocoran Foto Mi 11 Ultra dari Tech Buff PH via Gizmochina.com:

Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com - 0
Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com - 01

Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com - 0
Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com - 02

Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com - 0
Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com -03

Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com - 0
Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra dari Tech Buff via Gizmochina.com 04


Smartphone tersebut mempunyai nomor kode M2012K1G yang telah mengantongi sertifikasi the Eurasian Economic Commission (EEC) in Europe and India’s Bureau of Indian Standards (BIS). Kode nama tersebut adalah "Star".

Berdasarkan video yang sebelumnya sempat beredar, diketahui adik Mi 10 Ultra ini mempunyai 2 varian warna. Yakni Hitam dan Putih. Hal yang mungkin cukup terlihat mencolok adalah housing kamera belakang yang terlihat besar dan lebar. Sekilas mirip dengan bagian belakang POCO M3.

Housing pada bagian belakang ponsel ini adalah tempat untuk meletakkan kamera tiga buah kamera, termasuk sebuah kamera periskop yang berbentuk kotak. Selain kamera periskop, terdapat juga 120X Ultra Pixel Kamera, dan layar kedua untuk menampilkan notifikasi pada HP.

Layar kedua ini diperkirakan mampu untuk mengambil foto selfie. Desain kamera belakang yang menampilkan layar kedua ini menurut kami cukup revolusioner. Dimana untuk seri Mi sendiri, ini adalah yang pertama.

Perkiraan Spesifikasi Xiaomi Mi 11 Ultra 

Mi 11 Ultra diperkirakan akan memiliki layar berpanel OLED dengan dimensi 6.8 inci dimana kedua sisi kiri dan kanannya melengkung. Layar berpanel OLED ini akan memiliki layar dengan kualitas WQHD + dan refresh rate adaptif 120Hz.

Untuk kamera depannya memiliki desain punch hole yang diletakkan pada sisi kiri atas ponsel dengan kekuatan 20MP. Sebagai HP dengan kualitas premium, smartphone ini memiliki perlindungan layar Gorila Glass Victus.

Satu hal yang cukup menggembirakan adalah, Xiaomi Mi 11 Ultra kemungkinan akan memiliki perlindungan tahan air dan debu, atau yang lebih familiar disebut IP68. Sehingga pengguna HP ini akan memiliki rasa aman ekstra saat menggunakannya.

Dari segi dapur pacu, chipset yang digunakan seharusnya adalah yang terkencang saat ini. Itu berarti adalah Qualcomm Snapdragon 888. Chipset ngebut tersebut akan ditemani oleh teknologi RAM terbaru, yaitu LPDDR5 dan UFS 3.1.

Disisi daya, ponsel ini mungkin akan memiliki kapasitas baterai sebesar 5000 mAh. Tetapi meskipun kapasitas baterainya besar, Flagship ini sudah didukung fast charging dengan atau tanpa kabel sebesar 67 Watt, serta Reverse Charging 10 Watt. Jadi waktu isi daya tidak lama.

Spesifikasi kamera belakang Xiaomi Mi 11 Ultra kemungkinan akan dibekali oleh kamera utama 50MP, lensa ultra wide sebesar 48MP dan 48MP periskop untuk lensa telenya. Dengan adanya lensa tele, mungkinkan zoom secara optik sebanyak 10 kali.

Mi 11 Ultra juga dilengkapi dengan stereo speaker Harman Kardon dan pemindai sidik jari dalam layar. Tampaknya Flagship ini akan menjalankan MIUI 12.5 Global pada saat sudah resmi dijual. Belum ada kabar pasti mengenai tanggal peluncuran dan harga seputar Xiaomi Mi 11 Ultra. 

Jika berkaca pada Sertifikasi EEC dan BIS itu berarti smartphone tersebut paling cepat bisa dihadirkan dalam satu atau dua bulan.   

Tetapi satu hal yang perlu kalian ingat, ada beberapa hal yang menurut kami untuk seri Mi 11 series masih belum matang. Pada review yang dilakukan oleh Kanal Youtube Gadgetin, Mi 11 yang menggunakan Snapdragon 888 mempunya suhu yang cukup panas. 

Anda bisa membaca artikel mengenai hal yang harus diperhatikan sebelum membeli Xiaomi Mi 11 diartikel ini:


Hal tersebut cukup terasa mengganggu karena smartphone yang cepat panas penggunaannya pati tidak akan optimal. Apalagi ini adalah sebuah ponsel yang harganya tidak murah. 

Jadi anda kami sarankan untuk mempelajari Mi 11 series dan Snapdragon 888 lebih banyak lagi. Karena siapa tahu kemungkinan masih ada beberapa hal yang belum dioptimalkan fungsinya. Terima Kasih.

ADM Techno Holic

Posting Komentar untuk "Bocoran Penampakan Xiaomi Mi 11 Ultra"